Ustadzku: AI Chatbot tentang Agama Islam

Setelah ide tentang e-Curhat sebelumnya, muncul ide lain yang menarik untuk membuat chatbot khusus tanya-jawab masalah keagamaan Islam. Ini kebutuhan banyak orang Islam, tidak hanya di Indonesia, tetapi seluruh dunia. Idenya adalah membuat "robot ustadz" yang bisa jadi teman dialog dan sumber ilmu tentang agama Islam, bahkan jadi semacam ustadz pribadi yang bisa memberikan nasihat atau solusi pada masalah kita.

Deployment juga sangat mudah, kita tidak perlu membangun engine dan server bot sendiri yang akan sangat mahal (baik dari teknologi maupun hardware nya). Contohnya adalah layanan Dialogflow dari Google, serta teknologi lokal seperti Kata.ai untuk Bahasa Indonesia.

Deskripsi Ide

Aplikasi ini disebut Ustadzku, pada prinsipnya adalah chatbot berbasis AI yang bisa diajak ngobrol tentang ilmu agama Islam oleh siapapun. Bahkan dengan kecerdasan buatan, chatbot ini bisa sampai memberikan nasihat pada masalah yang dihadapi oleh seseorang. Tentu ini memerlukan exercise lebih lanjut untuk membuat engine mengerti masalah dan bisa memberikan saran pemecahan. Bot juga bisa diminta untuk mencari ayat Qur'an atau Hadits serta membacakan versi asli dan terjemahannya.

Bentuknya adalah aplikasi seperti WhatsApp dimana sang chatbot akan tampil sebagai seorang ustadz di aplikasi ini. Chatbot dapat diajak ngobrol kapanpun dan dimanapun. Mirip dengan konsep Bang Joni, namun beda arah pembicaraan.

Manfaat & Peluang

Konsep ini bisa berkembang tidak hanya berbentuk chat berbasis text, tetapi juga dalam bentuk suara atau bahkan video. Dari sisi peluang bisnis, aplikasi ini juga bisa bernilai tinggi karena bisa menghimpun banyak sekali data untuk dianalisis lebih lanjut dan menghasilkan banyak solusi lain untuk kehidupan kita.


Posting Komentar

0 Komentar